Lampungline.com - Perjuangan seorang ibu untuk melahirkan dan membesarkan anak-anaknya tentu tidaklah mudah. Sebagai bentuk menghargai perjuangan ibu, muncullah peringatan Hari Ibu. Di Indonesia, Hari Ibu diperingati setiap 22 Desember.
Hari ibu menjadi momen spesial yang ditunjukkan untuk para ibu di dunia. Hari spesial ini biasanya dirayakan dengan memberikan kejutan atau hadiah spesial untuk seorang ibu. Ada yang memberikan hadiah istimewa, ada juga yang sekadar ucapan manis.
Ucapan selamat untuk seorang ibu bisa kamu sampaikan dari hati yang terdalam. Kiriman doa juga bisa menjadi kado terindah bagi ibu dari anak-anaknya.
1. "Setiap hari adalah hari ibu. Karena ibu adalah malaikat dalam hidupku. Selamat hari ibu!."
2. "Ibu adalah cahaya dalam kegelapan hidupku. Terima kasih sudah hadir menjadi penerang selama hidupku. Selamat hari ibu."
3. "Ibu maafkan aku yang jauh dari kata sempurna. Namun aku akan terus berusaha untuk menjadi lebih baik. Selamat hari ibu."
4. "Selamat hari ibu. Semoga ibu selalu mendapatkan kesehatan, kebahagiaan, dan kemudahan dalam hidup ibu."
5. "Selamat hari ibu. Segala pemberian yang aku berikan tidak akan sebanding dengan kasih sayangmu. Namun izinkan aku untuk terus menjadi pelindungmu."
6. "Tak ada kata yang bisa menggambarkan rasa syukurku bertemu denganmu. Terima kasih bu telah melahirkanku. Selamat hari ibu."
7. "Menjadi anakmu adalah gelar paling istimewa yang ku miliki dalam hidup. Terimakasih untuk segala kasih sayang dan pengorbananmu."
8. "Rasa lelah dan letih selalu tertutupi dengan senyum manismu. Maafkan aku yang belum menjadi yang terbaik. Selamat hari ibu, bahagia selalu."
9. "Kesehatan dan kebahagiaan menjadi doaku setiap harinya untuk ibu. Teruslah di sampingku, sepanjang hidupku."
10. "Dari banyaknya kebahagiaan yang ku dapat dalam hidup, tidak ada yang senikmat pelukan hangat dari ibu. Selamat hari ibu, kesayanganku."
11. "Selamat hari ibu. Terima kasih karena ibu menjadi orang yang membuatku merasa dicintai tanpa batas."
12. "Aku tak butuh pengakuan hebat dari banyak orang. Yang aku butuhkan hanya melihat ibu dalam keadaan sehat dan bahagia. Selamat hari ibu."
13. "Ibu, berhentilah untuk terus membahagiakan sekitarmu. Kini giliranmu untuk mendapatkan kebahagiaanmu. Selamat hari ibu."
14. "Hidup berjalan tanpa adanya jaminan ketenangan. Namun dengan senyum ibu, aku bisa melalui segalanya lebih ringan. Terima kasih ibu, selamat hari ibu." ( red )
Komentar
Tuliskan Komentar Anda!